Sabtu, 24 April 2010


KASDAM V/BRAWIJAYA TUTUP DIKSECATA GEL II TAHAP I TA.2009


Kepala Staf Kodam V/Brawijaya Brigjen TNI B.Sumarno pada Sabtu (17/4) lalu, menutup Pendidikan Sekolah Calon Tamtama TNI AD Prajurit Karier Gelombang II Tahap I TA. 2009, bertempat di Depo Pendidikan Secata Magetan.
Berjumlah 330 orang yang telah dilantik oleh Kasdam V/Brawijaya menjadi prajurit TNI AD dengan pangkat pertama Prajurit Dua, telah menyelesaikan pendidikan dasar kemiliteran selama 5 bulan dan selanjutnya akan meneruskan pendidikan kejuruan sesuai dengan kecabangannya masing-masing, yang kemudian akan ditempatkan pada satuan-satuan jajaran TNI AD.
Panglima Kodam V/Brawijaya Mayor Jenderal TNI Suwarno, S.IP., M.Sc.dalam amanat tertulisnya yang dibacakan Kasdam V/Brawijaya antara lain mengatakan, bahwa prajurit Tamtama dalam organisasi TNI AD memiliki peran dan kedudukan yang penting. Sebagai unsur pelaksana pemula seorang prajurit Tamtama dituntut untuk memiliki kemampuan teknis dan taktis militer. Sebagai unsur terdepan prajurit Tamtama diharapkan dapat menjadi tenaga penggerak satuan dan dapat meningkatkan kualitas tempur satuan jajaran TNI AD.
Orang nomor satu ditubuh Kodam V/Brawijaya ini selanjutnya menjelaskan bahwa, setiap prajurit TNI AD senantiasa dituntut untuk memiliki keunggulan dibidang profesionalisme keprajuritan agar selalu dapat menjawab tuntutan tugas yang penuh dengan tantangan yang tidak ringan. Salah satu upaya dalam membangun profesioanisme tersebut, dilakukan melalui pendidikan sehingga setiap prajurit yang berkesempatan mengikuti pendidikan harus sungguh-sungguh disertai satu tekad ingin memperoleh prestasi yang terbaik.
Pangdam V/Brawijaya sangat memberikan perhatian khusus pada pembenahan lembaga pendidikan sebagai tempat membangun sumber daya manusia prajurit yang unggul melalui penataan 10 komponen pendidikan yang sangat menentukan dalam mencapai tujuan pendidikan.
Diakhir amanatnya, Pangdam menekankan beberapa hal antara lain, mantapkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Pegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 wajib TNI. Pelihara kesemaptaan jasmani dan kesehatan, pelihara penguasaan pengetahuan dan ketrampilan serta hindari pelanggaran dan tindakan indisipliner selama cuti, sehingga tidak merugikan diri sendiri serta tidak merusak citra dan nama baik TNI AD.(p03)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar