Kamis, 11 November 2010

STIKES Surya Mitra Husada Kediri



STIKES Surya Mitra Husada Kediri

Belajar Disiplin Dari Militer

Kediri –

Kedisiplinan merupakan syarat mutlak yang harus dimiliki oleh seorang tenaga kesehatan professional. Dan untuk menumbuhkan jiwa kedisiplinan, tidak cukup dilaksanakan di dalam kampus. Oleh karenanya guna menumbuhkan hal tersebut, maka pada Kamis (23/9) lalu, sedikitnya 300 mahasiswa baru Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Surya Mitra Husada Kediri dari Program Study Ilmu Keperawatan dan Program Study Kesehatan Masyarakat, melaksanakan kegiatan Out Bond di Markas Brigif 16/WY.

Yang mana kegiatan Out Bond yang dipandu instruktur militer Brigif 16/WY tersebut, merupakan rangkaian kegiatan yang digelar oleh STIKES Surya Mitra Husada Kediri dalam rangka Pekan Orientasi Mahasiswa Baru (Posma) 2010.

Dimana sebelumnya para mahasiswa kesehatan yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia tersebut, telah mengikuti berbagai materi tentang pengenalan lingkungan kampus, metode pendidikan, kewirausahaan serta ESQ yang dilaksanakan di Kampus STIKES Surya Mitra Husada yang berada di Jl. Manila 37 Kediri.

Seperti dikatakan Pembantu Ketua III STIKES Surya Mitra Husada Kediri, Dra.Hj. Siti Farida disela acara pembukaan Out Bond, bahwa selain berfungsi sebagai media rekreatif mahasiswa, kegiatan tersebut juga sangat penting untuk menumbuhkan sikap disiplin dalam diri mahasiswa, sebagai calon tenaga kesehatan yang professional.

Ditambahkan oleh Humas STIKES Surya Mitra Husada Kediri, Nur Dina Sulaemi, S.Pd,MM, bahwa dipilihnya Brigif 16/WY sebagai lokasi Out Bond adalah lokasinya yang strategis serta udaranya yang masih segar dan jauh dari polusi.

“Arealnya bagus dan sehat. Selain itu banyak saya dengar kalau Brigif itu kreatif dan inovatif. Jadi saya pikir ini sangat cocok untuk melatih mental dan fisik para mahasiswa baru,” tandasnya.

Sementara itu Kasbrigif 16/WY Letkol Inf Dadang Hendrayudha yang didampingi Kasiter Brigif 16/WY Mayor Inf Edy Sunarko,S.Sos yang ditemui usai membuka kegiatan Out Bond tersebut mengatakan, bahwa tidak hanya militer yang harus disiplin, tetapi mahasiswa juga harus disiplin. Terlebih mahasiswa kesehatan yang akan menghadapi pasien, mesti memiliki kedisiplinan yang tinggi.

Oleh karenanya selama kegiatan tersebut, ia mengharapkan kepada seluruh peserta Out Bond untuk mengikuti petunjuk dan arahan instruktur kegiatan. Sehingga nanti dapat mencapai hasil seperti yang diharapkan serta tidak terjadi kecelakaan selama pelaksaan kegiatan.

Disisi lain selama pelaksanaan out bond, para mahasiswa harus menaklukan berbagai tantangan yang berada di lereng Gunung Wilis, tepatnya di kawasan Gunung Klotok Komplek . Seperti rayapan satu tali, jaring pendaratan, rayapan kawat berduri, rayapan dua tali, naik togel serta turun hesti.

Disisi lain POSMA tersebut, tidak berhenti sampai disitu. Sebab masih ada satu kegiatan lagi yang menunggu para mahasiswa kesehatan itu, yaitu malam inagurasi yang dilaksanakan di Kampus STIKES Surya Mitra Husada.

Jika didalam POSMA para mahasiswa kesehatan ini mendapatkan materi pendidikan dan latihan, namun diacara malam inagurasi ini, para mahasiswa diberi kesempatan untuk unjuk kebolehan, baik itu berupa parade band, sendra tari, baca puisi serta olah suara.

“Selain untuk meningkatkan kebersamaan antara mahasiswa baru dengan civitas akademika, malam inagurasi ini juga sangat bagus untuk media aktualisasi diri para mahasiswa baru,” tutur Dr.H.Syukri Pasaribu, Ketua STIKES Surya Mitra Husada Kediri, disela acara.

Sementara itu, Ketua Yayasan STIKES Surya Mitra Husada Kediri, Hj.Dahlia Ishak mengharapkanagar para mahasiswa baru bisa cepat menyesuaikan diri dengan system perkuliahan yang akan segera dimulai.

“Semangat mahasiswa batru selama POSMA harus dilanjutkan, sehingga mereka bisa sukses menempuh perkuliahan,”tegasnya. (pr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar